Daftar Hadir Kegiatan Latihan Pramuka
Senin, 04 Mei 2020
Tulis Komentar
Postingan kali ini akan membahas tentang daftar hadir pramuka.
Daftar hadir pramuka adalah lembaran-lembaran yang digunakan untuk mencatat kehadiran anggota pramuka pada setiap kegiatan latihan mingguan yang dilaksanakan di gugus depan / sekolah tempat ektrakurikuler tersebut diadakan. Daftar hadir tersebut pada umumnya disatukan menjadi buku yang disebut buku daftar hadir anggota pramuka.
Kegunaan dari daftar hadir tersebut sebagaimana telah dijelaskan di atas, yaitu untuk mencatat atau merekapitulasi data kehadiran atau presensi anggota pramuka sebagai bahan penilaian ekstrakurikuler yang diisi di raport.
Manfaatnya bagi pembina pramuka ialah sebagai administrasi, bukti fisik kehadiran anggota per satu semester. Dengan demikian, pembina dapat melihat anggota yang kehadirannya rajin atau bagus, cukup, dan kurang, dengan berdasarkan pada jumlah hadir, izin, atau absen.
Daftar hadir kegiatan latihan pramuka pada dasarnya berupa tabel. Adapun data-data yang dicantumkan pada tabel tersebut meliputi:
- Nomor
- Nama anggota
- Kelas
- Tanda tangan
- Keterangan.
Format daftar hadir bisa dilihat pada gambar di bawah ini.
Apabila ingin mendapatkannya dalam bentuk file doc, silahkan download pada tautan berikut.
Belum ada Komentar untuk "Daftar Hadir Kegiatan Latihan Pramuka"
Posting Komentar